Sunday, December 08, 2013

Tepati Janji, Gerrard Donasikan Rp 9,7 Miliar Untuk Rumah Sakit Anak

Liverpool - Uang bukan segala. Tak ada yang bisa Steven Gerrard banggakan lagi selain komitmennya untuk terus membantu sesama khususnya untuk anak-anak yang kurang mampu atau berkebutuhan lebih.

Baru-baru ini, kapten sekaligus nyama klub Liverpool ini menyisihkan sedikit uang hasil laga testimonialnya pada Agustus lalu kepada Rumah Sakit Anak Alder Hey di kota Liverpool. Dana sebesar 500 ribu Pundsterling atau sekitar 9.7 miliar diserahkan Gerrard untuk pembelian beberapa alat-alat medis yang vital.

Melalui organisasi amalnya, Steven Gerrard Foundation, pria 33 tahun mengaku bahagia bisa membantu rumah sakit anak tersebut untuk meningkatkan fasilitasnya. "Sebuah kehormataan bisa terlibat dalam penggalangan dana ini dan bangunan baru terlihat sangat impresif dan mungkin akan membuat anak-anak senang." ungkapnya yang dilansir oleh Mirror.

"Saya telah mengunjungi Alder Hey beberapa kali dan Anda bisa melihat seberapa besar kinerja yang dikerahkan untuk membuat nyaman para pasien beserta keluarganya." jelas Gerrard.

Bagi Gerrard, keceriaan di wajah anak-anak menjadi inspirasi untuknya. "Anak-anak akan selalu menjadi inspirasi bagi saya dan bahkan dengan mendesain ulang rumah sakit ini, itu membuat semuanya terlihat spesial." ucapnya.

"Saya merasa terhormat untuk bisa menjadi partner dan ambassador untuk rumah sakit ini. Ini adalah aksi amal yang sangat dekat dengan hati saya karena acara ini membantu banyak orang." tutup Gerrard.

Sebelumnya, Gerrard sudah sering menggelar acara penggalangan dana untuk kemanusiaaan. Fokusnya tentu saja meningkatkan kesejahteraan anak-anak di lingkungannya yang masih dipandang rendah. Salut!


No comments:

Post a Comment