Tuesday, March 26, 2013

Gerrard: Sepakbola Tak Butuh Omong Kosong

Montenegro - Kualitas rumput lapangan kembali menjadi masalah bagi Timnas Inggris. Mereka harus menyesuaikan diri untuk bermain di lapangan dengan permukaan yang licin seperti yang akan dijalani nanti malam kala melawat ke Montenegro.

Pelatih Montenegro, Branko Brnovic bahkan sempat mencap The Three Lions sebagai tim penakut. Lantaran, tiap kali bertandang ke stadion yang memiliki lapangan yang buruk selalu mengeluh.

Komentar Brnovic tersebut langsung disambar oleh kapten Inggris, Steven Gerrard. "Saya tidak tertarik dengan apa yang mereka katakan. Saya lebih tertarik bagaimana param pemain bermain di latihan dan di pertandingan." ujarnya yang dilansir oleh Express.

"Dengan rasa hormat, saya pikir komentar mereka menunjukkan kita melayani apa yang mereka inginkan. Mereka sepertinya lebih tertarik berkata hal yang lain. Namun omong kosong tidak membuat Anda memenangkan pertandingan." cetus Gerrard.

Pria 32 tahun tersebut berharap rekan-rekannya tidak terpancing emosi dari provokasi yang dilakukan oleh tim tuan rumah. "Penting bagi kita untuk memikirkan hal yang lain dan coba memikirkan tentang Brazil. Kita harus lolos kesana." jelasnya.

"Pemain-pemain seperti saya, Ashley Cole, Frank, Rio bahkan Wayne ingin memberikan sesuatu untuk Inggris." tutup Gerrard.

Inggris harus mengambil tiga poin dari Montenegro jika ingin memuncaki klasemen di akhir bulan ini.

No comments:

Post a Comment