London - Ambisi kapten Liverpool, Steven Gerrard untuk merebut gelar kedua musim ini bersama Liverpool tampak sekali akan menjadi kenyataan. Gerrard dan kawan-kawannya di Liverpool berhasil menjadi tim pertama yang lolos ke final Piala FA setelah melumat klub sekota, Everton pada semifinal yang berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (14/4). Dua gol Liverpool yang dihasilkan Suarez dan Carroll menambah pula catatan bagus trio Gerrard-Suarez-Caroll musim ini. Namun Gerrard tetap memuji lawannya yang telah mampu menunjukkan kualitas sebagai sebuah tim mumpuni.
Walaupun mampu lolos ke final, Gerrard mengakui perrtandingan tersebut berjalan alot apalagi setelah Liverpool tertinggal 1-0 saat Nikica Jelavic mampu memanfaatkan blunder Jamie Carragher di babak pertama. "Menurutku pertandingan tersebut cukup berat karena Everton tim yang bagus. Mereka memperkuat skuad mereka pada Januari lalu dan semua orang tahu mereka punya manajer yang hebat. So, kita tahu pertandingan ini" ungkap Gerrard seperti yang dilansir oleh situs resmi Liverpool.
Gerrard menilai karakter bermain Liverpool yang kuat adalah alasan mereka mampu menaklukkan tim arahan David Moyes tersebut. "Menurutku, saat pertandingan dimulai, kita bermain dengan karakter yang kuat dan kita sangat tidak beruntung saat kami kebobolan. Tetapi respon dan karakter kita sangat bagus malam ini dan kita pantas untuk lolos." tuturnya.
"Aku tidak berbohong. Kita sempat khawatir saat tertinggal satu gol karena Anda tahu saat Anda melawan tim yang bagus, pertandingannya pun akan berjalan berat. Tetapi yang kita harus lakukan adalah tetap bersama dan menujukkan kalau kita bisa kasih respon." kata pria berusia 31 tahun ini.
Perjalanan Gerrard dan Liverpool belumlah selesai sampai di sini saja. Mereka masih harus menunggu dan melawan klub lainnya, antara Chelsea atau Tottenham Hotspur, di final yang akan berlangsung pada 5 Mei mendatang di Wembley.
Walaupun mampu lolos ke final, Gerrard mengakui perrtandingan tersebut berjalan alot apalagi setelah Liverpool tertinggal 1-0 saat Nikica Jelavic mampu memanfaatkan blunder Jamie Carragher di babak pertama. "Menurutku pertandingan tersebut cukup berat karena Everton tim yang bagus. Mereka memperkuat skuad mereka pada Januari lalu dan semua orang tahu mereka punya manajer yang hebat. So, kita tahu pertandingan ini" ungkap Gerrard seperti yang dilansir oleh situs resmi Liverpool.
Gerrard menilai karakter bermain Liverpool yang kuat adalah alasan mereka mampu menaklukkan tim arahan David Moyes tersebut. "Menurutku, saat pertandingan dimulai, kita bermain dengan karakter yang kuat dan kita sangat tidak beruntung saat kami kebobolan. Tetapi respon dan karakter kita sangat bagus malam ini dan kita pantas untuk lolos." tuturnya.
"Aku tidak berbohong. Kita sempat khawatir saat tertinggal satu gol karena Anda tahu saat Anda melawan tim yang bagus, pertandingannya pun akan berjalan berat. Tetapi yang kita harus lakukan adalah tetap bersama dan menujukkan kalau kita bisa kasih respon." kata pria berusia 31 tahun ini.
Perjalanan Gerrard dan Liverpool belumlah selesai sampai di sini saja. Mereka masih harus menunggu dan melawan klub lainnya, antara Chelsea atau Tottenham Hotspur, di final yang akan berlangsung pada 5 Mei mendatang di Wembley.
No comments:
Post a Comment