Monday, February 27, 2012

Mental Jawara Bawa Liverpool Juara Carling Cup

London - Liverpool akhirnya mampu menuntaskan puasa gelar mereka selama 6 tahun dengan menjuarai Piala Carling untuk kedelapan kalinya melalui sebuah drama adu penalti melawan Cardiff City di Stadion Wembley, (26/2). Dialah sang sepupu dari Steven Gerrard, Anthony yang membuat Liverpool bersorak setelah tendangannya meleset dari gawang yang dijaga Pepe Reina dalam drama adu penalti.

Bermain dengan skuad penuh, anak-anak Kenny Dalglish tampil menyerang di babak pertama dengan sejumlah peluang namun belum mampu menemui sasaran. Beberapa kali Liverpool mencoba peruntungan melalui duet Suarez dan Carroll, tetap saja selalu digagalkan oleh penjaga gawang Cardiff, Tom Heaton yang tampil solid.

Bahkan, Steven Gerrard cs harus ketinggalan dulu melalui gol dari Joe Mason di menit ke 19 setelah perangkat offside yang dirancang Jose Enrique tidak berhasil. 1-0. Liverpool pun langsung tersentak dan mencari celah melalui pergerakan Stewart Downing melalui sayap kiri. Tetap saja duet defender Cardiff masih terlalu tangguh.

Di babak kedua, King Kenny menginstruksikan anak buahnya untuk mempertahankan ritme sambil menyari celah untuk mencetak gol. Gerrard yang tadinya bermain terlalu dalam, agak ditarik ke depan sedikit untuk mendampingi Henderson yang bermain buruk. Melihat anak buahnya tidak mampu memecah kebuntuan, Dalglish langsung memasukkan Craig Bellamy untuk menambah daya dobrak menggantikan Henderson.

Hasilnya pun langsung bisa dinikmati pada menit ke 60. Diawali dari sepak pojok, tandukan Carroll berhasil diterima Suarez. Namun tendangan Suarez masih membentur tiang. Skrtel yang sibuk berjibaku akhirnya mampu menceploskan bola rebound. 1-1. Tidak ada gol tambahan hingga peluit dibunyikan. Kedua tim pun melanjutkan pertandingan ke 2 kali babak tambahan. Liverpool pun memasukkan Kuyt menggantikan Carroll.

Pada babak tambahan pertama, kedua tim belum mampu mencetak gol. Dan baru di babak tembahan kedua, hasil kerja keras Liverpool mulai tampak pasa menit ke 108 saat Dirk Kuyt berhasil membobol gawang Tom Heaton. 2-1 Liverpool unggul. Cardiff yang memang bermain tanpa beban, langsung menekan setelah gol Kuyt. Hasilnya, Ben Turner menyelamatkan Cardiff setelah berhasil memenangi duel skrimits dengan Kuyt sebelum menceploskan bola ke gawang Reina di menit ke 118.

Pemenang akhirnya harus ditentukan lewat adu penalti. 2 algojo Liverpool, Gerrard dan Adam gagal menceploskan bola ke gawang Heaton, sedangkan 3 algojo Cardiff juga gagal mencetak gol lewat titik putih antara lain Miller, Gestede dan sepupu Gerrard, Anthony Gerrard. Liverpool pun bersorak. 

Dengan hasil ini, selain mendapatkan gelar juara piala Liga, Liverpool juga berhak untuk mendapatkan 1 tiket Europa League musim depan.

1 comment:

  1. Akhirnya... setelah sekian lama puasa gelar.
    Target selanjutnya, harus juara EPL.

    Buat para penggemar Steven Gerrard, Ane Punya kaos gambar karikaturnya nih.

    ReplyDelete