Liverpool - Laga kontra Stoke City nanti malam dijadikan laga terpenting jelang akhir tahun oleh Steven Gerrard. Permainan fisik The Potters yang sangat keras menjadi perhatian kapten Liverpool tersebut
Kemenangan besar 4-0 atas Fulham, minggu lalu tidak dijadikan patokan dalam mengujur pasukan Tony Pulis ini. "Kita tahu apa yang harus kita harapkan dan ini jelas akan menjadi tes yang berbeda di banding saat melawan Fulham." pandang Gerrard yang dilansir oleh Liverpool Echo.
"Stoke akan mempertahankan hasil draw mereka di Tottenham yang menjaga rekor tidak terkalahkan mereka." jelasnya.
Pria 32 tahun tersebut menarik contoh ketika The Reds ditahan 0-0 di Anfield pada awal musim ini. "Tidak ada yang perlu diragukan lagi, mereka adalah tim yang sangat sulit. Mereka sangat terorganisir dan bertahan sangat bagus." tutur Gerrard.
"Itu kisah yang terjadi saat mereka datang ke Anfield, awal musim ini. Kita berjuang untuk menembus pertahanan mereka dan mereka mendapatkan poin." ungkapnya.
Salah satu caranya yang Gerrard pikir mampu melunakkan pertahanan Ryan Shawcross dan kawan-kawan adalah mendominasi permainan. "Bermain di kandang sendiri, mereka akan bermain lebih terbuka saat ini dan mencoba untuk mengalahkan kita. Penggemar mereka selalu bersorak di sana dan mendukung mereka." ucap Gerrard.
"Kalau kita membiarkan Stoke menghabisi kita dalam 15-20 menit awal, ini akan menjadi malam yang berat untuk kita. Sebagai tim, kita harus berani dan menunjukkan karakter kita. Kalau kita melakukan hal tersebut dan kita mendominasi permainan, aku yakin kita bisa mendapatkan hasilnya. Kita akan menang di sana." tutupnya.
Liverpool masih bercokol di posisi kedelapan hingga minggu ini. Kemenangan pun jadi harga mati jika The Reds masih ingin menutup akhir tahun dengan gemilang.
Kemenangan besar 4-0 atas Fulham, minggu lalu tidak dijadikan patokan dalam mengujur pasukan Tony Pulis ini. "Kita tahu apa yang harus kita harapkan dan ini jelas akan menjadi tes yang berbeda di banding saat melawan Fulham." pandang Gerrard yang dilansir oleh Liverpool Echo.
"Stoke akan mempertahankan hasil draw mereka di Tottenham yang menjaga rekor tidak terkalahkan mereka." jelasnya.
Pria 32 tahun tersebut menarik contoh ketika The Reds ditahan 0-0 di Anfield pada awal musim ini. "Tidak ada yang perlu diragukan lagi, mereka adalah tim yang sangat sulit. Mereka sangat terorganisir dan bertahan sangat bagus." tutur Gerrard.
"Itu kisah yang terjadi saat mereka datang ke Anfield, awal musim ini. Kita berjuang untuk menembus pertahanan mereka dan mereka mendapatkan poin." ungkapnya.
Salah satu caranya yang Gerrard pikir mampu melunakkan pertahanan Ryan Shawcross dan kawan-kawan adalah mendominasi permainan. "Bermain di kandang sendiri, mereka akan bermain lebih terbuka saat ini dan mencoba untuk mengalahkan kita. Penggemar mereka selalu bersorak di sana dan mendukung mereka." ucap Gerrard.
"Kalau kita membiarkan Stoke menghabisi kita dalam 15-20 menit awal, ini akan menjadi malam yang berat untuk kita. Sebagai tim, kita harus berani dan menunjukkan karakter kita. Kalau kita melakukan hal tersebut dan kita mendominasi permainan, aku yakin kita bisa mendapatkan hasilnya. Kita akan menang di sana." tutupnya.
Liverpool masih bercokol di posisi kedelapan hingga minggu ini. Kemenangan pun jadi harga mati jika The Reds masih ingin menutup akhir tahun dengan gemilang.
No comments:
Post a Comment