|
Toughest Season That Stevie's Ever had |
Steven George Gerrard, pemain dengan loyalitas tanpa batas dan kualitas permainan tidak perlu diragukan lagi, harus menyingkir untuk sementara waktu dari lapangan hijau. Konfirmasi tersebut diberikan oleh Kenny Dalglish. King Kenny memastikan bahwa Liverpool akan melewatkan sisa musim ini tanpa Steven Gerrard. Steven Gerrard yang mengalami cedera di bagian pangkal paha ini diharuskan untuk beristirahat selama 2-3 bulan mendatang. Cedera Stevie ini sebenarnya sudah dia alami sejak bermain dengan pain killer saat Liverpool menjamu Manutd di Anfield. Kala itu, Stevie yang baru sembuh dari cedera pangkal pahanya harus kembali beristirahat setelah menjalan operasi yang dilakukan oleh doktor spesialis khusus untuk cedera yang dia alami. Dalam 2 minggu, Stevie sudah bisa kembali namun akhir minggu kemarin saat Liverpool dikalahkan West Brom, ada berita yang tidak mengenakkan hati. Stevie yang sehari sebelumnya menjalani latihan paska cedera yang dia alami, kembali tumbang. Dan lagi-lagi, cedera pangkal pahanya kumat yang membuat pihak Liverpool memutuskan untuk tidak memainkan Stevie dalam laga tersebut. Spekulasi berkembang bahwa Stevie G akan absen sampai akhir musim, dan hari ini berita tersebut menjadi kenyataan. Kenny Dalglsih mengkonfirmasi bahwa Steven Gerrard akan absen sampai akhir musim dan berita tersebut mengundang rasa simpatik dari para fans Steven Gerrard.
|
Add caption |
Well, dikarenakan musim 2010-2011 telah habis untuk Steven Gerrard, saatnya kita review sedikit perjalanan Steven Gerrard musim ini. Musim 2010-2011 mungkin menjadi musim terbuuk dalam karir seorang Steven Gerrard. Season ini Stevie hanya bermain sebanyak 21 pertandingan atau tersedikit ke 2 setelah musim debutnya season 1998-99 dengan 18. Di awal musim, Liverpool diguncang isu financial yang merambah masuk ke internal team ditambah lagi inkonsitensi taktik dan strategi Hodgson. Semua masa transisi tersebut Stevie G rasakan dan membebani dirinya. Kepergian tandemnya di tengah, Javier Mascherano menjadi kabar buruk di awal musim untuk Steven Gerrard walaupun Liverpool kedatangan Raul Meireles dari FC Porto, belum bisa membantu penampilan Stevie G. Menurun performa Stevie G juga tak lepas dengan faktor kelelahan masih menerpa sesaat setelah berjuang untuk timnas Inggris di WC 2010. Target awal season baru yang disampaikan Steven Gerrard sebenarnya tidak muluk-muluk. Dia hanya ingin 2 hal, juara ECL dan finish di 4 besar Liga Inggris namum jalan terjal seakan tidak ada habisnya. Terhitung sejak 5 agustus 2010, Steven Gerrard hanya mencetak goal sebanyak 10 goal di semua kompetisi 2 diantaranya saat bermain dalam International Duty melawan Hungary dan salah satunya dia cetak melalui cannon ball yang indah.
|
Nino Ran Meng-upload Jersey Stevie Saat Stevie Hatrick |
Stevie G yang musim ini kerap di mainkan sebagai central midfielder sebelum kedatangan Meireles atau agak sedikit di belakang Meireles oleh Roy Hodgson. Roy seperti tidak menginzinkan Stevie untuk bermain di belakang seorang penyerang seperti yang dia lakukan 3 musim sebelumnya bersama Torres. Yang terjadi adalah, Selain kerap diterpa cedera, Dia kehilangan daya magisnya dalam mencetak goal. Namun pada akhirnya Stevie bisa bersatu dan bervisi sama dengan Raul. Tercatat Stevie hanya mampu memberikan 4 asisist untuk Liverpool di EPL. Dalam kesempatan membuat peluang, Stevie melakukan setidaknya 54 percobaan ke gawang lawan dengan 15 yang mengarah ke gawang lawan. Moment terbaik penampilan Liverpool saat melakukan comeback dan mencetak hat trick ke gawang Napoli di Europa League di Anfield yang bahkan sampai mengundang apresiasi besar dari seorang Nino Ran yang sengaja mengupload ke kita Jersey Liverpool dan Steven Gerrard yang dia sebagai rasa kagumnya kepada Stevie G. Kesempurnaan passing Steven Gerrard terjadi saat Liverpool melawat ke Fulham. Stevie membuat 70 pass completion dari 84 percobaan passing. Untuk kedisiplinan, Steven Gerrard membuat setidaknya 25 kali pelanggaran dengan hasil 2 kartu kuning dan 1 kartu merah (Blame it on Webb). Untuk masalah cedera, Pangkal paha dan hamstring benar-benar menjadi musuh utama Steven Gerrard. Hamstring menjadi musuhnya setelah ditanduk keluar lapangan sesaat setelah membela timnas Inggris melawan timnas Perancis di Wembley. Kala itu, cedera Stevie G menjadi polemik besar. Pihak Liverpool yang merasakan dirugikan atas cederanya Stevie, melancarkan protes besar-besaran namun hal itu tidak mampu mengembalikan kondisi Steven Gerrard sedia kala. Steven Gerrard hanya merasakan 6 kali bermain untuk King Kenny. Diawali melawan Manutd di FA Cup dan diakhiri melawan Manutd juga. Selama musim ini pun, Steven Gerrard tak luput dari mangsa terjangan kaki lawan-lawannya. Setidaknya Stevie sudah dilanggar sebanyak 25 kali
Jadi bisa dipastikan, kita baru akan bisa melihat penampilan Steven Gerrard di layar kaca mulai musim depan. Sedikit berespektasi saja, kami punya beberapa harapan untuk Stevie musim depan. Diantaranya:
- 100 % fit mengawali season baru nanti. Usia dia akan bertambah (31 tahun Mei nanti) dan kita berharap Stevie bisa mencapai fitnessnya
- Kami juga berharap Liverpool membeli pemain tipikal "Covering " untuk Stevie. Artinya disaat bermain selama 2 musim ini, Steven Gerrard kehilangan sosok pemain cover posisi dia di lapangan. Sosok itu sebenarnya dimiliki Xabi Alonso namun dia telah pergi ke Madrid. Akibat dari kehilangan sosok " covering ", Stevie seakan bekerja 2 kali yaitu bertahan dan membantu serangan,dan itu membuat Stevie kelelahan. Kita sekarang punya Raul Meireles, namun Raul bukan tipe seorang yang dicari untuk mendampingi Stevie artinya Liverpool harus mencari pemain yang pintar dalam menjaga kedalaman dan menjadi playmaker di tengah sehingga Stevie bisa leluasa membantu serangan
- Yang terakhir, kami masih yakin tahun depan kalau skuad LFC mumpuni dan mampu bersaing secara konsisten dengan Manutd, Chelsea, Arsenal sehingga dapat mewujudkkan mimpi Stevie G untuk meraih sebuah gelar. Gelar yang Stevie memang prioritaskan sejak dia masuk ke Akademi LFC pada umur 9 tahun yaitu gelar juara Liga Inggris bisa terealisasi. 31 tahun umur Stevie, kita yakin dengan loyalitas tanpa batasnya, jiwa kepemimpinannya yg tak ada tandingan dengan skil serta spirit bermain. Stevie G mampu memberikan gelar yg telah menjadi ambisi pribadinya selama 31 tahun itu untuk dirinya dan fans di seluruh dunia.
- Stevie G to make his twitter account, next season
- A newborn born baby, at least, we've been and still wishing Stevie to plan of having a son
Jadi, Sampai ketemu musim depan Steven George Gerrard. Kami selalu mendoakan kamu agar proses penyembuhan cedera yang kamu alami agar cepat selesai dan mempersiapkan musim baru dengan baik
|
We'll See You Soon, Captain |
YOU'll NEVER WALK ALONE, CAPTAIN
YOU'LL NEVER WALK ALONE, STEVEN GERRARD
Get Well Soon, Captain
We're Only Us When We're With You
No comments:
Post a Comment